Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Tekno

Jawab Kegelisahan Pemilik Rental Mobil, Tim Mahasiswa UB Bikin Aplikasi CRESECH

Penulis : Imarotul Izzah - Editor : Nurlayla Ratri

22 - Feb - 2020, 11:37

Aplikasi pengamanan mobil rental atau Car Rental Security Technology (CRESECH). (Foto: istimewa)
Aplikasi pengamanan mobil rental atau Car Rental Security Technology (CRESECH). (Foto: istimewa)

MALANGTIMES - Selama ini, para pemilik rental atau jasa persewaan mobil punya ketakutan tersendiri. Yakni ketika mobil yang merupakan modal utama mereka, dilarikan atau dicuri oleh penyewanya.

Namun, sejumlah mahasiswa berusaha meminimalkan risiko itu dengan membangun sistem aplikasi pengamanan mobil rental atau Car Rental Security Technology (CRESECH).

Baca Juga : Sistem Keamanan Rendah, Data Pribadi Rentan Bocor Saat Rapat Online Pakai Zoom

Tim dari mahasiswa Universitas Brawijaya (UB) itu menyebut bahwa CRESECH merupakan sebuah teknologi keamanan rental mobil yang mengintegrasikan GPS dan sensor ultrasonik berbasis IoT. Inovasi tersebut dapat memonitoring lokasi dan kondisi mobil rental.

Tim CRESECH terdiri atas Lailatul Fajriyati Farah Hasibah (Teknik Industri), Fairus Azizah Herlambang (Teknik Industri), Wahono Ridhoning Gusti (Vokasi Sistem Informasi), Riko Saputra Linhatama (Vokasi Teknologi Informasi), Maulana Derifato Achmad (Vokasi Teknologi Informasi), dan dosen pembimbing Ihwan Hamdala (Teknik Industri).

"CRESECH dapat mendeteksi adanya benturan saat masa penyewaan dan akan memberi peringatan pada peminjam apabila batas waktu peminjaman telah berakhir," jelas ketua Tim CRESECH, Lailatul.

Lailatul melanjutkan, jika tidak ada respon atau pengembalian dalam waktu 1×24 jam setelah masa penyewaan berakhir, maka sistem ini akan mengirimkan data lokasi mobil ke pemilik rental dan secara otomatis diteruskan ke kantor polisi terdekat.

Sistem CRESECH akan menghentikan aliran listrik pada mesin mobil dalam kondisi parkir sehingga mobil tidak dapat dinyalakan kembali.

Saat mobil berhenti, polisi akan lebih mudah untuk mencari serta mengamankan mobil rental yang diduga akan dicuri.

"Apabila sistem pengamanan alat dilepas dari mobil, akan secara langsung mematikan sistem kelistrikan mobil dan mengirim pesan peringatan kepada peminjam serta pemilik mobil," jelasnya.

Baca Juga : Butuh Bantuan Polisi, Download Saja Aplikasi Ini, Ada Infromasi DPO Juga di Dalamnya

Diharapkan dengan adanya integrasi sistem keamanan tersebut, dapat meningkatkan kepercayaan pemberi pinjaman mobil ke pihak rental serta memudahkan monitoring mobil rentalan.

Ke depan, tim masih membenahi penggunaan website untuk multi user. Bukan hanya dapat digunakan oleh satu user yaitu pemilik rental mobil, sehingga diharapkan ke depan konsumen dapat langsung memegang aplikasi dan dapat mencari rental mobil terdekat. 

Berkat inovasi ini, tim berhasil membawa penghargaan Silver Medal pada kompetisi Bangkok International Intellectual Property, Invention, Innovation and Technology Exposition (IPITEx) 2020 yang digelar di Bangkok, Thailand belum lama ini.

Kompetisi inovasi IPITEx diselenggarakan oleh Badan Riset Nasional Thailand (National Research Council of Thailand), diikuti oleh lebih dari 100 inovator dari puluhan negara di dunia seperti Inggris, Korea Selatan, Arab Saudi, Indonesia, dan lainnya.


Topik

Tekno malang berita-malang Aplikasi-CRESECH Aplikasi-pengamanan-mobil-rental Universitas-Brawijaya-Malang


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Imarotul Izzah

Editor

Nurlayla Ratri